Minggu, 29 Maret 2015

Dari Tugu Muda sampai Kota Lama

Tau gak kalau lawang sewu dulu itu kantor kereta api milik belanda? Tau gak kenapa ada tugu pemuda dan ada jalan pemuda? Dan tau gak kalau dulu jalan pemuda itu namanya jalan Bodjongweg dan merupakan jalan utama pada masa kolonial Belanda dan merupakan daerah yang merupakan villa mewah milik mereka. Waw!


Sejarah memang menarik untuk didengar. Apalagi kalau Cuma dengar dari mas dan mbak guide dan gak  harus buka buku dan membaca bagian yang mungkin kurang menarik. Bagi saya dari dulu sejarah itu membosankan kalau Cuma dibaca dari buku. Bagi saya kalau mempelajari sejarah itu langsung terjun ke lokasi langsung, sambil ditemani mbak dan mas guide dari kendaraan Semar Jawi yang menemani menjelajahi kawasan jalan pemuda dan kota lama Semarang.





Lawang Sewu

Mungkin yang pertama terlintas di otak lawang sewu itu serem dan horor dan banyak penghuni dari alam ghaib ya. Dahulu sih kesannya seperti itu tatapi sekarang sedang dilakukan renovasi sehingga tempatnya sekarang terlihat lebih keren mirip kaya istana jaman-jamn dulu. Sekilas info ya, Lawang sewu adalah sebuah gedung peninggalan Belanda yang dulu bernama Nederlands-Indische Spoorweg Maatschappij atau NIS. Selesai dibangun pada 1907. lawang sewu dijadikan sebagai kantor kereta api oleh pihak Belanda.

Tugu Muda dan Jalan Pemuda

Tau kenapa dinamakan tugu muda? Karena dulu pas pertempuran 5 hari di Semarang banyak pemuda yang meninggal. Jadi dari jalan yang sekarang ini Pemuda asalnya yaitu jalan Bodjongweg dan tugunya juga dinamai Tugu Muda. Mungkin jika pas pertempuran yang banyak meninggal cabe-cabean mungkin namanya…. Ah, sudahlah. Dan dulunya jalan pemuda adalah wilayah ekslusif bagi kolonial Belanda karena sepanjang jalan pemuda dulu berisi villa-villa milik para konglomerat Belanda. Tapi sekarang sudah berubah jadi kawasan perkantoran.

Kota Lama

Kota lama adalah kota yang lama. Ya dulunya kota yang sudah lama sekali. Mungkin segitu penjelasan saya. Wkwkwkwk. Kota lama Semarang adalah sebuah daerah dimana masih terdapat bangunan-bangunan kolonial belanda. Disini jalannya bukan dari aspal melainkan dari batu. Ikon utama dari kota lama yaitu gereja Blenduk yang ada blenduknya di atas. Disini banyak sekali wisatawan lokal yang berkunjung untuk berfoto atau untuk jalan-jalan di taman Sri Gunting yang letaknya di samping Gereja. Tamannya adem bro di tengah cuaca Semarang yang panasnya gak kira-kira.

Semarang Art Gallery
Di kawasan kota lama di kawasan belakang gereja ada tempat yang bernama Semarang Art Galley. Tempat ini berisi karya seni dari berbagai seniman. Tempatnya nyaman dan adem. Bangunan yang dulunya bekas peninggalan Belanda sekarang disulap jadi museum yang keren.


Itu cuma secuil sejarah kota Semarang. Sebenarnya masih banyak tempat bersejarah dan tempat keren lain di Semarang. Jadi kalau ingin tahu tempat bersejarah bisa ikut tour Semar Jawi. Tiketnya 10rb untuk weekday dan 1ribu untuk week end. Jadi sambil jalan-jalan sambil belajar. Have fun!









2 komentar:

Dewi Rieka mengatakan...

tulisannya apiikk..tapi seram juga kalau bisa gerak2 gitu..berasa nonton pelem harry potter hihi salam kenal yaa :)

Anonim mengatakan...

Ulasannya menarik kawan :)

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Labels

Categories

Sponsor